Destiansyah Resmi Pimpin PDIP Rejang Lebong, Tegaskan Soliditas dan Regenerasi Partai

Bagikan
By Admin - RealNewsBengkulu.Com 09 Nov 2025, 22:35:39 WIB Politik
Destiansyah Resmi Pimpin PDIP Rejang Lebong, Tegaskan Soliditas dan Regenerasi Partai

Realnewsbengkulu.com || Rejang Lebong – Dinamika politik di tubuh PDI Perjuangan Rejang Lebong memasuki babak baru. Dimana, PDI Perjuangan Kabupaten Rejang Lebong menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) di kantor DPC PDIP yang berlokasi di Desa Teladan kecamatan Curup Selatan, Minggu (9/11/25) sore. 

Menariknya, dalam Konfercab yang dihadiri oleh seluruh kader PDI Perjuangan Kabupaten Rejang Lebong, Destiansyah terpilih sebagai Ketua DPC PDIP Rejang Lebong yang baru menggantikan Surya, ST, yang saat ini mendapatkan amanah sebagai Wakil Ketua Bidang Kehormatan DPD PDIP Provinsi Bengkulu.

Dalam kesempatan tersebut, Destiansyah, yang juga merupakan Anggota DPRD Rejang Lebong dari dapil III mengucapkan terimakasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan DPP untuk mengomandoi DPC PDIP Rejang Lebong. 

" Dengan amanah dan kepercayaan yang diberikan, insyaallah akan kita jalani dengan penuh tanggung jawab. Tak hanya itu kita berkomitmen akan menjaga marwah dan kekompakan partai, selain itu kita mengucapkan terima kasih kepada Pak Surya atas pengabdian dan dedikasinya selama ini, ini adalah bentuk regenerasi di tubuh PDIP," tambahnya. 

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa PDIP Rejang Lebong akan terus hadir di tengah masyarakat sesuai arahan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan cita-cita besar Bung Karno yang menjadikan PDI Perjuangan sebagai partai wong cilik yang hadir ditengah masyarakat dan memperjuangkan aspirasi masyarakat. 

" Untuk struktur pengurus DPC yang telah mengucapkan sumpah janji hari ini terdiri dari tokoh masyarakat, pemuda, dan pelaku usaha, dengan kombinasi ini kita yakin akan menambah energi baru untuk lebih memperbesar dan lebih bermanfaat lagi untuk masyarakat Rejang Lebong," tambahnya. 

Sementara itu, Surya ST, selaku mantan Ketua DPC, mengatakan regenerasi sangat penting dalam organisasi atau kepartaian, sehingga menambah energi segar dan memperkuat konsolidasi internal partai. 

" Saya titipkan tongkat estafet Ketua DPC PDIP Rejang Lebong kepada Pak Destiansyah, semoga kedepan lebih baik lagi dan lebih berbuat ditengah masyarakat melalui program program yang ada. Serta kedepannya PDI Perjuangan dapat menduduki kursi Ketua DPRD kabupaten Rejang Lebong," tutupnya. 

Sekadar diketahui adapun struktur kepengurusan DPC PDI Perjuangan Rejang Lebong yang baru kini diisi oleh Destiansyah sebagai Ketua, Ngadiono sebagai Sekretaris, dan Heri Aprianto sebagai Bendahara, bersama jajaran pengurus lainnya dari berbagai elemen masyarakat. (Red)

 

 




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment