Gerindra Rejang Lebong Mantapkan Langkah Menuju 2029, Siap Menang Di Pileg Dan Pilkada

Bagikan
By Admin - RealNewsBengkulu.Com 09 Nov 2025, 23:09:14 WIB Politik
Gerindra Rejang Lebong Mantapkan Langkah Menuju 2029, Siap Menang Di Pileg Dan Pilkada

Realnewsbengkulu.com || Rejang Lebong – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Rejang Lebong menggelar Rapat Koordinasi dengan tema “Optimalisasi Peran Kader Partai Gerindra dalam Mendukung Program Pemerintah Menuju Indonesia Maju", Minggu (09/11/25) siang.

Dalam rapat koordinasi yang di gelar di aula kuala tripa ini menjadi momentum penting untuk memperkuat barisan dan memantapkan strategi kemenangan partai dalam menghadapi Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Kepala Daerah 2029.

Dalam rapat yang dihadiri pengurus DPC, PAC hingga ranting, seluruh kader Gerindra ditegaskan untuk terus mengawal dan mengoptimalkan program-program Presiden RI Prabowo Subianto selaku Ketua Umum Partai Gerindra.

“Seluruh kader, dari tingkat cabang hingga ranting, harus berada di garda terdepan dalam mendukung dan menyukseskan program Presiden RI. Ini adalah bentuk nyata loyalitas dan komitmen kita terhadap perjuangan partai,” jelas Ketua DPC Partai Gerindra Rejang Lebong, H. Juhendra Siregar, S.T didampingi Sekretaris DPC Gerindra Rejang Lebong, Guntur Utama Jaya, SH

Menariknya, dalam kegiatan tersebut DPC partai Gerindra Rejang Lebong juga menegaskan optimis menuju pemilu mendatang dengan menargetkan kemenangan penuh, baik di kursi legislatif maupun kepala daerah.

“Kami sangat optimis, karena masyarakat sudah melihat bukti nyata dari program-program Presiden Prabowo Subianto, mulai dari upaya pemberantasan korupsi hingga penguatan ekonomi rakyat. Kini saatnya kader Gerindra bekerja lebih keras agar kemenangan di pusat juga terwujud di daerah,” lanjutnya.

Rapat koordinasi tersebut juga menjadi ajang konsolidasi internal untuk memperkuat komunikasi politik di semua lini. Setiap kader diminta menjaga soliditas dan kedisiplinan organisasi agar partai tetap kokoh menghadapi dinamika politik ke depan.

“Kita harus terus semangat. Menuju 2029, Gerindra Rejang Lebong harus menang baik di legislatif sebagai Ketua DPRD maupun di Pilkada. Bersama rakyat, kita wujudkan Indonesia maju di bawah kepemimpinan Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto,” tutupnya. (Red)

 

 




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment