KPU Rejang Lebong Gelar Bimtek Pengelolaan Keuangan Badan Adhoc
Realnewsbengkulu.com || Rejang Lebong -- Jajaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Rejang Lebong terus memperkuat keberadaan badan Adhoc jelang Pilkada serentak 2024. Salah satu hal yang dilakukan adalah dengan menggelar menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Keuangan Badan Adhoc, pada Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rejang Lebong Tahun 2024, Selasa (16/07/24).
Ketua KPU Rejang Lebong, Ujang Maman, S. Sos melalui Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM, Buyono S.Pd.I mengatakan, Bimtek pengelolaan keuangan badan Adhoc yang di gelar diikuti oleh seluruh Ketua PPK, sekretaris dan bedahara PPK serta seluruh sekretaris dan bendahara PPS dari 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.
" Kegiatan bimtek ini kita laksanakan selama tiga hari kedepan, dimana dalam satu harinya diikuti oleh beberapa kecamatan saja, kemudian sisanya dilanjutnya hari kedua dan ketiga sehingga para peserta dapat lebih fokus dalam memahami apa yang disampaikan," jelasnya.
Ia menambahkan, melalui Bimtek yang dilaksanakan tersebut, diharapkan para pengelola keuangan badan adhoc bisa menggunakan anggaran dengan baik dan tidak menyalahi aturan yang berlaku sehingga tak hanya mensukseskan pelaksanaan Pilkada, namun pengelolaan keuangan dan pelaporan serta pertanggujawaban keuangan tentunya dapat sesuai dengan aturan.
" Untuk pemateri kita libatkan dari jajaran Polres Rejang Lebong, Kejaksaan Negeri Rejang Lebong, Inspektorat Daerah dan dari internal KPU Kabupaten Rejang Lebong," tutupnya. (Red)